Istri Menteri KKP Edhy Prabowo Ikut Diamankan KPK
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Edhy Prabowo. Dugaan sementara, Edhy ditangkap KPK terkait dugaan ekspor korupsi benih lobster.
Edhy ditangkap KPK pada Rabu (25/11) dini hari. Kabar yang beredar, istri Edhy, Iis Rosita Dewi, ikut diamankan KPK saat operasi tangkap tangan (OTT) di Bandara Soekarno-Hatta.
Wakil Ketua KPK Nawawi Pomolango membenarkan penangkapan Edhy. Selain Edhy, KPK juga turut mengamankan sejumlah pihak lain.
Baca juga:
Orang Dekat Prabowo Ditangkap KPK Rabu Dini Hari
Sosok Istri Edhy Prabowo yang Ikut Ditangkap KPK
Pulang dari Amerika Menteri KKP Ditangkap KPK, Terkait Ekspor Benih Lobster
Operasi tangkap tangan (TTT) tersebut, kata Nawawi, dilakukan pada Selasa (24/11) malam dan Rabu (25/11) dini hari.
“Benar kita telah mengamankan sejumlah orang pada malam dan dini hari tadi,” ujar Nawawi dikutip dari FIN, Rabu (25/11).
Namun demikian, Nawawi belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut terkait OTT terhadap orang dekat Prabowo tersebut.
“Maaf selebihnya nanti aja, saya masih dalam perjalanan ke kantor,” kata Nawawi.
Dikonfirmasi terpisah, Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron juga membenarkan OTT Edhy Prabowo.
Ia mengungkapkan, Edhy diamankan pada Rabu (25/11) sekitar pukul 01.23 WIB.
“Benar pukul 01.23 dini hari. Detailnya nanti,” kata Ghufron.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: